Wisata Pantai Ombak Tujuh Sukabumi Ujung Genteng

Wisata Pantai Ombak Tujuh Sukabumi - Daerah sukabumi memang sangat populer dengan objek wisatanya yang benar-benar indah juga menakjubkan. Sebagai salah satu kota di provinsi Jawa Barat, sukabumi sendiri juga sangat terkenal sebagai sebuah daerah dengan suasana sejuk udara segarnya.

Wisata Pantai Ombak Tujuh Sukabumi

Pantai ombak tujuh Sukabumi

Wisata terbaik di Sukabumi - Selain itu daerah Sukabumi mempunyai banyak sekali kebun hijau yang terhampar luas denga penataan yang ditata dengan rapi, seperti adanya kebun teh, kebun pala dan juga masih banyak yang lainnya.

Kalau saudara menyempatkan berkunjung ke Sukabumi saudara pasti akan disajikan oleh panorama persawahan. Ditambah lagi air-air sungai mengalir dengan jernih melewati bebatuan. Dan tentunya suasana seperti ini sangatlah berbeda sekali dibandingkan dengan suasana di perkotaan.

Tak sedikit destinasi wisata sangat unik menarik dan populer di tempat tersebut, salah satunya yaitu pantai pelabuhan ratu. Dan ada juga pantai lain yang tak kalah indahnya dari pelabuhan ratu yaitu disebut pantai ombak tujuh.

Pantai Ombak Tujuh lokasinya di Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, Indonesia.

Tempat wisata pantai ombak tujuh ini adalah merupakan salah satu pantai tercantik yang dimiliki indonesia. Pantai Ombak Tujuh mempunyai lokasi berdekatan dengan Pantai Pelabuhan Ratu. Akan tetapi pantai Ombak Tujuh tak kalah menarik, karena disini pengunjung akan disajikan dengan pemandangan yang juga sangat indah.

Mengapa pantai tersebut disebut dengan nama Pantai Ombak Tujuh? sebab memang tempat ini mempunyai gulungan ombak tinggi dan juga saling datang secara bergantian, mengikuti ombak yang ada didepannya untuk menghantan batu karang. Oleh sebab itulah disebut sebagai Wisata Pantai Ombak Tujuh sebab terdapat banyak ombak, dengan mempunyai ketinggian ombak dapat mencapai dikisaran 6 meter.

Apabila pengunjung sangat suka dengan tantangan yang memacu adrenalin, dan juga hobi surfing atau berselancar, anda dapat berkunjung ke obyek wisata pantai ini. Karena tempat ini sangat cocok sekali untuk melakukan kegiatan tersebut.

Dengan mempunyai ketinggian ombak bisa mencapai 6 meter, pengunjung bisa menjalankan surfing di atas ombak menggunakan papan luncur dengan menikmati ombak dan juga tiupan-tiupan angin yang menerpa pantai.

Tentunya dengan adanya hal tersebut maka Wisata Pantai Ombak Tujuh akan menambah daya tarik lebih bagi para pengunjungnya dan juga menjadi sebuah obyek wisata pantai yang benar-benar diminati.

Akan tetapi pantai ombak tujuh tersebut mempunyai cukup banyak batu karang dan juga terdapat ombak boleh dikatakan lumayan besar, sebab hal tersebut disini para pengunjung dilarang berenang di air pantai.

Namun jangan khawatir, karena di lokasi wisata pantai ombak tujuh terdapat aquarium alami makanya pengunjung bisa menyaksikan aquarium tersebut, bahan dasar aquarium tersebut dari batu karang.

Di dalam aquarium tersebut juga terdapat bermacam benda-benda laut yang dilengkapi dengan pasir putih, batu-batu karang dan juga tak lupa binatang-binatang laut.

Keindahan pantai ombak tujuh benar-benar mempesona dengan dilengkapi suara deburan ombak yang selalu menerpa bebatuan karang dan tiupan angin menerpa seluruh permukaan air dipantai ombak tujuh menjadikan saudara bisa merasakan suasana berbeda.

Dengan lokasi yang masih sangat asri, bisa menjadikan saudara betah disini, ketika telah asik bermain, rasanya ingin berlama-lama disini sambil bermain air di pantai ombak tujuh dan juga berjemur di pasir.

Selain itu bagi saudara yang hobi berfoto atau selfi, tempat wisata pantai ombak tujuh cukup recommended sekali untuk dijadikan spot foto, sebab tempat tersebut mempunyai latar foto yang indah dengan pemandangan pantainya.

Maka tidak heran kalau tempat wisata pantai ombak tujuh telah menjadi salah satu objek wisata favorit yang sangat banyak peminatnya dan sebagai salah satu tempat kunjungan wisata pantai terbaik di Sukabumi.

Tips dan Saran Berkunjung ke Pantai Ombak Tujuh Sukabumi

Kalau saudara ingin berwisata ke lokasi wisata pantai ombak tujuh maka saudara harus mempersiapkan keperluan seperti pakaian, obat-obatan dan juga hal penting lainnya.

Disarankan untuk membawa bekal tambahan sebab kalau sudah sampai ditempat lokasi wisata pantai, akan sulit sekali bagi saudara untuk mendapatkan warung yang menjual makanan dan juga minuman.

Apabila saudara ingin berkunjung ke tempat wisata pantai tersebut disarankan juga untuk tidak mengunjungi lokasi pantai pada saat musim hujan, sebab kalau pada saat musim hujan, jalanan bisa licin serta berlumpur.

Disarankan juga saudara menggunakan pakaian yang panjang, sebab rute menuju pantai ombak tujuh ini melewati banyak rumput ilalang dan juga terkadang menyangku juga keduri. Selain itusaudara juga akan menyeberangi sungai yang ada lintahnya.

Jalanan menuju Pantai Ombak tujuh hanya dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua, akan tetapi kalau saudara tak membawa kendaraan saudara bisa menyewa ojek yang tersedia dengan harga Rp 150.000 perorangnya.

Rute Menuju Lokasi Pantai Ombak Tujuh

Kalau datang dari arah Ujung Genteng maka saudara bisa melakukannya dengan berjalan kaki. Akan tetapi menghabiskan waktu yang cukup lama yaitu kisaran 6 jam dan juga ditambah lagi bisa membuat lelah terlebih dahulu sebelum sampai ditempat tujuan tersebut hehehe.

Kalau saudara berjalan kaki saudara akan melewati medan jalanan berpasir serta batu-batuan karang. Hal tersebut sebenarnya membuat sensasi berbeda, seperti halnya saudara sedang berpetualang sungguhan.

Rute kedua adalah saudara bisa menggunakan jasa ojek yang sudah tersedia. Waktu yang dibutuhkan kendaraan roda dua tersebut dapat mencapai sekitar 2 jam. Kalau saudara menggunakan ojek, maka saudara akan melalui hutan rimba dan juga menyeberangi sungai.

Dan terakhir saudara bisa menggunakan jasa transportasi air yaitu perahu, waktu yang diperlukan hanya sekitar 1 jam saja lebih cepat ya.

Kalau saudara menuju perjalanan pulang disarankan saudara menggunakan jalur air, karena kalau menggunakan jalur air saudara bisa merasakan sensasi yang sangat berbeda.

Dengan menggunakan perahu saudara akan merasakan air arum jeram laut yang cukup menguji adrenalin karena arah perahu berlawanan dengan arah angin, sehingga menjadikan perahu terombang-ambing oleh tiupan angin dan juga derasnya air.

Akan tetapi melalui jalur ini hanya bisa digunakan pada saat musim kemarau saja, sebab kalau musim hujan sangat berbahaya karena angin yang berhembus benar-benar kencang, sehingga bisa membahayakan para pengunjung.

Baca juga  Pantai Pok Tunggal di Gunung kidul Yogyakarta 
                 Wisata Religi dan Sejarah Makam Sunan Bonang Tuban
                 Sejarah Sunan Muria

Bagi pengunjung yang ingin menggunakan jasa perahu, maka saudara harus membayar biaya sewa kisaran Rp 450.000 per orang, akan tetapi tarif sewaktu-waktu bisa berubah. Memang harga yang ditawarkan cukup mahal aka tetapi semua itu dapat terbayar dengan pemandangan yang indah sangat memuaskan.