Info Wisata Gunung Bromo Terbaru

Info wisata gunung bromo terbaru – Gunung Bromo adalah merupakan salah satu tempat wisata pegunungan di Jawa Timur menjadi favorit wisatawan baik dari dalam negeri ataupun luar negeri. Meskipun tidak mempunyai puncak yang tinggi, akan tetapi karena ke indah annya itu setiap hari kawah Gunung Bromo tidak pernah sepi peminat.


Informasi tentang wisata bromo


Wisata Gunung Bromo

Informasi tentang wisata bromo - Daya tarik keindahan sunrise atau matahari terbit dari Penanjakan Gunung Bromo tidak pernah sepi peminat. Tidak hanya itu saja, ada beberapa spot menarik di wilayah wisata Bromo Tengger Semeru yang wajib dikunjungi. Berikut beberapa spot menarik tersebut:

6 Spot Yang Wajib Saudara kunjungi Saat Berwisata ke Bromo

    Penanjakan 1

Bisa dibilang spot tersebut adalah spot paling utama diantara spot-spot lain. Dari penanjakan 1, Saudara tidak hanya dimanjakan pemandangan matahari terbit saja, akan tetapi juga view point untuk menikmati keindahan pegunungan Bromo dari atas. Akses untuk menuju ke penanjakan 1 tergolong cukup ekstrim dengan jalan yang terjal. Sehingga penginjing disarankan untuk menggunaka Jeep jika ingin menuju ke lokasi tersebut. Jika ingin menggunakan sepeda motor, sebaiknya penginjing tidak menggunakan sepeda matic mengingat banyaknya tanjakan yang menikung cukup tajam. Selain melihat sunrise dari penanjakan 1, bisa juga dinikmati dari penanjakan 2 untuk yang melewati rute dari Probolinggo.

    Padang Savana

Tak jauh di selatan Gunung Bromo terlihat padang rumput savana yang dikelilingi tebing-tebing tinggi dan juga gunung-gunung kecil. Bagaikan padang savana di luar negeri, disini Saudara bisa merasakan pemandangan yang berada di suatu tempat sangat subur sebab dipenuhi dengan rumput hijau.

    Bukit Teletubies

Selain padang savana, di wilayah Bromo yang bisa Saudara nikmati keindahannya ternyata terdapat bukit teletubies yang berada satu jalur dengan savana. Bukit teletubies terdiri dari bukit-bukit yang dipenuhi rumput hijau yang sangat indah layaknya didalam teletubies.

    B 29 Argosari

Punya waktu lebih saat berlibur ke Bromo? Sempatkanlah untuk bercamping asyik di B 29 Argosari. Spot tersebut menjadi spot favorit untuk bercamping dengan suhu cukup dingin. B 29 adalah merupakan puncak paling tinggi di kawasan Bromo sehingga tak heran jika Saudara akan disuguhi pemandangan indah yang sangat menawan dari puncak ini.

    Bromo Milky Way

Tiba malam harinya, jangan lupa untuk menikmati indahnya kerlip bintang dari Bromo Milky Way. Spot tersebut sangat cocok untuk berburu fotografi dengan pemandangan gugusan bintang di malam hari. Akan tetapi, spot tersebut hanya bisa Saudara nikmati saat musim kemarau saja ketika tidak ada awan mendung yang menutupi.

    Pasir Berbisik

Sebutan pasir berbisik tersebut bukan tanpa alasan, dikarenakan padang pasir di Bromo seakan mengeluarkan suara desis saat diterpa angin. Sehingga penduduk sekitar kawasan Bromo memberi nama sebagai pasir berbisik. Padang pasir tersebut berada disekitar pusat Gunung Bromo dan juga menjadi ikon utama Bromo.Akan tetapi, saat siang hari jangan heran jika cuacanya sangat menyengat. Sebab memang tidak ada pepohonan ataupun rerumputan yang tumbuh disekitar pasir berbisik.

Daftar Harga Tiket Masuk Bromo

Setelah mengetahui spot-spot yang sangat menarik di sekitar Bromo, berikut ini update harga tiket masuk Bromo terbaru 2017:

    Pengunjung Domestik : Rp 27.500 (weekday) dan Rp 32.500 (weekend)
    Pengunjung Mancanegara : Rp 217.500 (weekday) dan Rp 317.500 (weekend)

Saudara wisatawan dari luar kota? Ingin sewa Jeep untuk berkeliling kawasan Bromo? Berikut informasi harga sewa Jeep di Bromo:

    Start Point Cemoro Lawang à Tujuan Penanjakan 1, Kawah Bromo : kisaran Rp 550.000
    Start Point Cemoro Lawang à Tujuan Penanjakan 1, Kawah Bromo, Pasir Berbisik, Savana : kisaran Rp 700.000
    Start Point Wonokitri à Penanjakan 1, Kawah Bromo : kisaran Rp 550.000
    Start Point Wonokitri à Tujuan Penanjakan 1, Kawah Bromo, Pasir Berbisik, Savana : kisaran Rp 700.000

Sumber >>> macamtiket.com